Selamat Datang di Blog Mahasiswa PSPA Angkatan XIV USU

Jumat, 25 Januari 2013

Cabozantib untuk Pengobatan Metastatic Medullary Thyroid Cancer

Cabozantib (XL184) merupakan penghambat multipel reseptor tirosin kinase meliputi RET (rearranged during transfection)MET (mesenchymal-epithelial transition factor), VEGFR2 (vascular endothelial growth factor receptor 2) baik pada sel normal maupun sel yang mengalami proses patologis seperti onkogenesis, metastasis, angiogenesis tumor, dan pemeliharaan lingkungan mikro tumor [1]. Cabozantinib menerima persetujuan FDA untuk digunakan pada kanker tiroid meduler pada bulan November 2012.[2]

Cometriq adalah merek dagang (produksi Exelixis, South San Francisco, CA) sediaan yang mengandung senyawa obat cabozantib. Saat ini Cometriq  didistribusikan secara khusus melalui Diplomat Farmasi  Khusus. Cometriq tersedia dalam bentuk kapsul dengan kekuatan 20 mg dan 80 mg pada 140 mg, 100 mg dan 60 mg dosis sehari [1].


Apa saja bahan-bahan pada sediaan Cometriq?

Bahan aktif: cabozantinib (S)-malat
Bahan inaktif (Bahan tambahan):
Pengisi kapsul: silicified microcrystalline cellulose, croscarmellose sodium, sodium starch glycolate, fumed silica, and stearic acid.
Cangkang kapsul:

Grey gelatin capsules: black iron oxide and titanium dioxide
Swedish orange gelatin capsules: red iron oxide and titanium dioxide
Printing ink: shellac glaze, black iron oxide, N-butyl alcohol, isopropyl alcohol, propylene glycol, and ammonium hydroxide [3]

Cara menggunakan cometriq:

- Diminum dalam keadaan perut kosong, yaitu dua jam sebelum makan atau satu jam setelah makan.
- Minum paling tidak bersamaan dengan 2 gelas air putih
- Jangan membuka atau menghancurkan kapsul
- Jika terlupa satu dosis, diminum lagi paling tidak 12 jam setelah teringat kelupaan memakan obat. Kemudian untuk dosis selanjutnya diberikan sesuai dosis dan jadwal yang normal  [3]

Apa yang harus dihindarkan saat minum obat ini:

Janganminum jus jeruk, makan jeruk atau makanan atau suplemen yang mengandung produk ini, selama pengobatan Cometriq  [3]

Untuk mengetahhui interaksi obat ini klik DISINI



Referensi:


  1. http://www.empr.com/cometriq-now-available-for-metastatic-medullary-thyroid-cancer/article/277457/. Diakses 25 Januari 2013.
  2. Hart, C.D. and Boer, R.H.D. (2013). Profile of cabozantinib and its potential in the treatment of advanced medullary thyroid cancer. http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3540909/. Diakses 25 Januari 2013.
  3. http://www.drugs.com/cometriq.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar